KALAMANTHANA, Muara Teweh – Tim Pengerak PKK Kabupaten Barito Utara menggelar seminar sehari dalam rangka Peringatan Hari Kartini Ke–137 tahun 2016, di Gedung Balai Antang Jalan Ahmad Yani, Muara Teweh, Kamis (21/4/2016).
Soraya Haque, mantan aktris dekade 1990-an, menjadi narasumber pada seminar ini. Pesertanya antara lain anggota DPRD Barito Utara, istri kepala SKPD, GOW, Persit Kartika Chandra Kirana, Bhayangkari, Adhyaksa Dharma Karini, Yukti Dharma Karini dan sejumlah organisasi kewanitaan lainnya.
Seminar sehari ini dibuka Ketua Tim Penggerak PKK Barito Utara, Ny.Sri Hidayati Nadalsyah. Peringatan Hari Kartini kali ini, menurut Ny Nadalsyah, berbeda dengan tahun sebelumnya karena digelar seminar sehari tentang Tantangan Perempuan Masa Kini.
Dalam kesempatan seminar itu, juga disosialisaikan sejumlah program dan kegiatan Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) serta sosialisasi gerakan He for She dan Three End oleh Kepala Badan KBPP Barito Utara.
Seminar dan sosialisasi ini dimaksudkan untuk memberikan pencerahan kepada perempuan-perempuan Barito Utara tentang pentingnya arti kesetaraan gender dalam berbagai bidang kehidupan, seperti politik, pendidikan, sosial ekonomi, dan lain-lain tanpa melupakan kodratnya sebagai wanita. Dengan begitu, diharapkan bisa terbangun masyarakat yang berkeadilan dalam seluruh aspek kehidupan.
Ny Nadalsyah menambahkan, membangun kesadaran perempuan akan pentingnya kesetaraan gender bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Perlu upaya dan kerja keras serta kesungguhan dari setiap elemen masyarakat dan tentunya dukungan pemerintah terutama pihak laki-laki untuk dengan ikhlas memberikan kesempatan kepada setiap perempuan untuk menembangkan diri sesuai dengan potensi yang dimilikinya.
“Saya mengajak kaum perempuan Barito Utara untuk bahu-membahu meningkatkan kualitas sumber daya perempuan, mengembangkan potensi diri masing-masing, agar lebih kompeten di bidang masing-masing. Mari kita mendidik, melindungi, dan memenuhi hak-hak anak kita sesuai dengan Undang-Undang Perlindungan Anak,” kata Ketua Tim Penggerak PKK Barito Utara itu. (fir)
Discussion about this post