KALAMANTHANA, Buntok – Ruas Jalan Pelita Raya yang ada di dalam Kota Buntok, ibu kota Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah, sudah bertahun tahun ini mengalami kerusakan. Di beberapa titik terdapat bagian badan jalan yang rusak.
Uniknya jalan tersebut adalah jalan utama atau jalan protokol yang ada di dalam Kota Buntok. Di sepajang sisi jalan tersebut banyak terdapat kantor-kantor instansi pemerintahan, bahkan juga kantor utama dari pusat pemerintahan kabupaten ini, yaitu Kantor Pemkab Barsel.
Kondisi ini membuat prihatin tokoh pemuda Buntok, Deny Liwan (35). Deny yang juga Sekretaris lembaga Gepak ini, kepada KALAMANTHANA, menyatakan pihak pemerintah seharusnya lebih melakukan aksi nyata dan memperhatikan kondisi jalan utama yang ada di dalam Kota Buntok. Terlebih, selain memunculkan citra buruk terhadap Barsel karena terletak di jantung kabupaten, juga mengganggu kepentingan umum.
“Harusnya jalan tersebut lebih diutamakan karena Jalan Pelita Raya adalah sebagai jalan utama atau jalan protokol di Kota Buntok,” ujar Deny.
Deny menyebutkan kondisi jalan rusak itu sudah berlangsung bertahun-tahun. Kesannya seperti dibiarkan, bahkan tidak terlihat adanya upaya dari pihak pemerintah, khususnya pihak yang paling berwenang, untuk melakukan perbaikan, bahkan dengan nyamannya melihat dan melalui jalan tersebut. “Tidak terlihat adanya upaya untuk perbaikan terhadap jalan yang rusak itu, bahkan terkesan dibiarkan,” tandasnya.
Menurutnya, sebenarnya masih banyak ruas jalan yang terlihat mengalami hal yang sama seperti ruas jalan protokol tersebut, salah satunya Jalan Kartini. Kondisi jalan itu pun sangat memprihatinkan. “Pernah beberapa tahun yang lalu ada pemeliharaan, namun hanya sebatas menutupi lobang-lobang dengan cara dicor dengan semen. Namun selang beberapa hari, cor semen tersebut hancur dengan sendirinya hingga kondisi jalan itu semakin parah,” tegasnya.
Deny sendiri berharap Pemkab, khususnya dinas yang berwenang, agar secepat mungkin menangani hal ini. “Meskipun terlihat kecil, namun berdampak bagi keselamatan pengguna jalan. Selain itu, kita dan pengguna jalan dari luar daerah juga akan nyaman ketika melintasi jalan itu,” tambahnya. (fik)
Discussion about this post