KALAMANTHANA, Samarinda – Wakil Gubernur Kalimantan Timur HM Mukmin Faisyal menyerahkan bantuan Rp3,5 miliar untuk pembangunan Masjid Nurul Hasanah, Kabupaten Berau.
“Saya berharap, dana hibah ini bisa dipergunakan sebagaimana mestinya, sehingga pembangunan Masjid Nurul Hasanah segera selesai untuk sarana ibadah bagi masyarakat di kawasan ini secara layak,” kata Mukmin Faisyal pada rangkaian Safari Ramadhan di Kabupaten Berau, Minggu (12/6/2016).
Pemerintah Provinsi Kaltim, kata Mukmin Faisyal, selalu mendukukung dan memberikan dorongan kepada semua daerah untuk terus meningkatkan pembangunan, termasuk pembangunan mental dan spritual, sehingga pelaksanaan pembangunan berjalan lancar.
Dia memberikan apresiasi kepada pemerintah kabupaten dan seluruh warga Berau yang selama ini terus bersama membangun daerah, sehingga terlihat lebih maju.
“Terpenting, adalah kondusifitas daerah yang terus terjaga sehingga pembangunan berjalan lancar,” ujarnya.
Dia juga minta seluruh jajaran pemkab serta warga Berau untuk terus menjaga kekompakan, terlebih daerah itu baru saja melaksanakan pemilihan umum kepala daerah dan telah terpilih pimpinan yang baru, sesuai pilihan rakyat.
Menurut dia, pemilihan kepala daerah yang telah selesai, harus diikuti dengan penyelesaian semua perbedaan sehingga tidak ada lagi masalah.
“Setelah pelaksanaan pemilihan kepala daerah, saatnya kembali bersatu untuk membangun daerah ke arah yang lebih baik. Pemimpin yang baru harus bisa merangkul semua pihak yang sebelumnya berseberangan. Demikian juga pihak yang sebelumnya berbeda pandangan, harus siap bekerjasama dengan pimpinan baru, sehingga pembangunan akan tetap berjalan lancar dengan dukungan seluruh warga Berau,” tuturnya.
“Ada tiga hal yang harus diperhatikan dalam sebuah pemerintahan dan lancarnya pembangunan daerah yakni, dukungan masyarakat dan DPRD serta kondusifitas daerah mutlak harus dijaga. Saya yakin, ketiga hal ini bisa dilakukan, sehingga pembangunan di Berau akan berjalan sesuai harapan,” kata Mukmin. (ant/rio)
Discussion about this post