KALAMANTHANA, Buntok – Dalam waktu dua pekan terahir ini, penderita hipertensi di Kabupaten Barito Selatan (Barsek) meningkat. Hal ini seperti terlihat di RSUD Jaraga Sasameh Buntok, antrean panjang warga yang berobat di rumah sakit terbesar di kabupaten berjulukan Dahani Dahanai Tuntung Tulus itu terlihat terus terjadi.
Meningkatnya penderita gangguan tekanan darah tinggi di Barsel tersebut dibenarkan pula oleh Kepala RSUD Jaraga Sasameh Buntok dr Lasma Silaban kepada KALAMANTHANA. “Dalam dua pekan terahir penderita hipertensi yang berobat dan memeriksa kesehatannya ke sini terus meningkat,” ungkap dr Lasma Silaban.
Menurut Silaban, penyebab utama hipertensi tersebut, lantaran terjadinya perubahan iklim saat ini, sehingga sangat mudah menyerang terhadap anatomi tubuh manusia.
Selain itu, lanjutnya, faktor makanan dan minuman juga perlu harus diperhatikan. Pasalnya, asupan makanan dan minuman yang berlebihan dan kurang sesuai terhadap kondisi tubuh seperti saat ini, sangat rentan menimbulkan gangguan Hypertensi bahkan penyakit-penyakit lainnya.
“Kita mengimbau dalam kondisi iklim seperti sekarang, warga diminta harus berhati-hati dalam menjaga kesehatannya masing-masing. Begitu juga terhadap pola makan harus tetap dijaga,” ujarnya. (fik)
Discussion about this post