KALAMANTHANA, Buntok – Bekerja sama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM Barito Selatan dan Bank BRI Kanca Buntok, KP2KP kembali membuka Gerai Pajak untuk mempermudah penerimaan setoran pajak di Plaza Beringin pada Rabu 13 Juli 2016.
“Gerai Pajak ini adalah kegiatan yang akan kita laksanakan setiap bulannya untuk mempermudah masyarakat yang sibuk menjalankan usahanya dan tidak memiliki waktu untuk pergi membayar pajak ke kantor pos atau bank dengan cara membuka tempat pembayaran pajak di dekat tempat usaha mereka,” kata Kepala KP2KP Buntok M Rafie kepada KALAMANTHANA di Buntok.
Untuk pembayaran pajak, tambah M Rafie, dapat dilakukan di mobil teras BRI yang ada di gerai pajak atau kepada pegawai Bank BRI yang berkeliling ke toko-toko berbekal mesin mini ATM yang dapat menerima pembayaran pajak.
“Gerai pajak sebelumnya diselenggarakan pada 13 April 2016 lalu, kegiatan kegiatan ini merupakan jawaban atas harapan wajib pajak agar bisa dilakukan pelayanan jemput bola dalam pembayaran pajak.Sehingga tidak ada alasan bagi wajib pajak untuk tidak membayar pajak,” katanya.
Dengan kembali dibukanya Gerai Pajak diharapkan wajib pajak yang ada di sekitar Plaza Beringin dapat memanfaatkannya sebaik mungkin. “Dengan mempersiapkan pajak yang akan disetorkan ke negara dan mengunjungi Gerai Pajak KP2KP Buntok di Plaza Beringin,” pungkasnya. (yat)
Discussion about this post