KALAMANTHANA, Banjarmasin – Kloter pertama calon jamaah haji asal Embarkasi Banjarmasin, Kalimantan Selatan, dari daerah Banjarbaru dan Tanah Laut dijadwalkan akan diberangkatkan pada malam di Bandara Syamsuddin Noor, pada 9 Agustus 2016.
Kabid Penyelenggara Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Kalsel H Syukeriansyah, Minggu (7/8/2016), mengungkapkan, calon jamaah haji kloter pertama daerahnya akan mulai masuk asrama pada 8 Agustus 2016 sekitar pukul 21.00 Wita, dan akan diberangkatkan sesuai jadwal pada pukul 23.30 Wita.
“Jadi kloter pertama kita ini mulai masuk asrama pada malam hari, diberangkatkannya pada malam hari juga nantinya,” ujarnya.
Menurut Syukeriansyah, kloter pertama haji Embarkasi Banjarmasin ini berjumlah 300 orang calon jamaah haji, dan akan diterbangkan Saudi Arabia Airlines. “Rencananya yang melepas calon jamaah haji daerah kita ini langsung Pak Gubernur H Sahbirin Noor,” paparnya.
Dia pun mengharap, para calon jamaah haji yang diberangkatkan pertama ini untuk menyiapkan segalanya. Selain kesehatan jasmani dan rohani, yang penting juga dokumen surat-menyurat keberangkatan jangan sampai ketinggalan.
Menurut dia, kuota jamaah haji Embarkasi Banjarmasin tahun ini masih tetap sama sebanyak 3.050 orang seperti tahun lalu, di mana sampai saat ini ada sekitar dua orang yang meninggal dunia sebelum berangkat.
“Yang kita dapat informasinya calon jamaah haji asal Hulu Sungai Selatan dan Tanah Laut ada yang meninggal dunia, sejauh ini tidak ada lagi kabar yang lain,” paparnya.
Dia pun mengungkapkan, ada 11 sebelas kloter yang akan diberangkatkan di bandara Syamsuddin Noor, Banjarbaru, Kalsel ini, termasuk di dalamnya ada beberapa kloter calon jamaah haji dari Provinsi tetangga Kalimantan Tengah. (ant/rio)
Discussion about this post