KALAMANTHANA, Singkawang – Betapa bangga Kota Singkawang memiliki putra terbaik pada diri Muhammad Akbar. Pemerintah kota setempat berencana akan menyambut anggota paskibraka nasional itu dan mengaraknya keliling kota.
“Muhammad Akbar, siswa MAN Model Singkawang ini, telah mengharumkan nama Kota Singkawang. Jadi penyambutan dan arak-arakan ini adalah sebagai bentuk apresiasi Pemkot Singkawang kepada Muhammad Akbar, yang merupakan pelajar berprestasi menjadi pembentang bendera merah putih di Istana Negara kemarin,” kata Kabag Humas dan Protokol Pemkot Singkawang, Rachmat, Kamis (25/8/2016).
Menurut Rachmat, hal itu membuktikan pelajar Singkawang tidak kalah dan mampu berprestasi di tingkat nasional layaknya pelajar-pelajar dari seluruh Indonesia.
Berdasarkan hasil rapat lintas instansi yang melibatkan Dinas Perhubungan, Satlantas, Satpol PP, SKPD terkait dan MAN Model Singkawang, jelas Rachmat, bahwa Muhammad Akbar akan di arak dari Singkawang Grand Mall, pada Jumat pagi sekitar pukul 08.00 WIB. “Mengenai rutenya, masih kita bahas,” tuturnya.
Usai diarak keliling kota, lanjut Rachmat, Muhammad Akbar akan dibawa langsung menuju Pemkot Singkawang untuk bertemu dengan Wali Kota Singkawang.
Muhammad Akbar adalah pelajar asal Kota Singkawang Kalimantan Barat, yang berhasil menjadi bagian dari Paskibraka di Istana Negara.
Siswa MAN Model Singkawang ini bertugas sebagai pembentang bendera merah putih di Istana Negara, pada 17 Agustus 2016. (ant/rio)
Discussion about this post