KALAMANTHANA, Palangka Raya – Posisi Wakil Ketua DPRD Kalimantan Tengah bakal berganti dari Yustina Ismiati ke Heriansyah. Sang pengganti terlihat tidak terlalu ngoyo untuk jadi salah satu unsur pimpinan wakil rakyat itu.
Heriansyah, sebagaimana juga Yustina, adalah kader Partai Gerindra. Heriansyah mengaku tidak bisa menolak perintah DPP Partai Gerindra terkait penunjukan dirinya sebagai Wakil Ketua DPRD Kalteng. Dia hanya menyampaikan komitmennya untuk melaksanakan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya.
“Tapi kan sampai sekarang ini masih menunggu surat dari Kemendagri. Saya masih tetap jadi anggota Komisi D DPRD Kalteng sampai ada surat dari Kemendagri. Ya kita tunggu sajalah,” kata Heriansyah di Palangka Raya, Kamis (1/9/2016).
Yustina sendiri sebenarnya tak mempersoalkan pergantian dirinya sepanjang sesuai dengan mekanisme partai. “Kalau penghentian ini direncanakan, saya tidak tahu, silakan tanyakan ke partai saja. Apakah saya ada melakukan kesalahan, saya tidak tahu. Semua orang tahu kiprah saya di partai maupun DPRD. Saya menurut dan melaksanakan skenario saja,” tambah istri mantan Bupati Kotawaringin Barat Ujang Iskandar ini.
Perempuan peraih suara terbanyak di Partai Gerindra pada saat Pemilihan Legislatif 2014 itu menduga usulan penghentian dirinya dari jabatan Wakil Ketua DPRD Kalteng bermotif dendam politik sekaligus melengkapi dibatalkannya Ujang Iskandar sebagai calon gubernur pada Pilkada 2015.
Dugaan tersebut karena dirinya merasa sama sekali tidak ada melakukan kesalahan ataupun membantah perintah partai serta selalu bekerja dan berupaya memberikan yang terbaik wakil rakyat.
“Sejauh saya ada melakukan kesalahan, ya tidak apa-apa usulan pemberhentian dari Wakil Ketua DPRD Kalteng. Mungkin ingin melengkapi kali. Saat Pilkada kan suami saya dibuat seperti itu. Sekarang istrinya lagi dibuat seperti itu,” kata Yustina. (ant/rio)
Discussion about this post