KALAMANTHANA, Muara Teweh – Lengkap sudah jamaah haji Barito Utara, Kalimantan Tengah, sampai di Muara Teweh. Setelah rombongan kecil kelompok terbang ke-11, kali ini datang rombongan lebih besar, kloter ke-12 dengan jumlah 118 orang jamaah.
Kedatangan jamaah haji yang baru saja selesai menunaikan rukun Islam kelima itu disambut Bupati Nadalsyah, didampingi unsur Muspida lingkup Sekda Barito Utara di halaman Kantor Bupati, Kamis (29/9/2016). Terlihat pula hadir Ketua DPRD Set Enus Y Mebas, Kapolres AKBP Roy Sihombing, dan Dandim 1013 Muara Teweh.
Rombongan kloter ke-12 datang menggunakan angkutan bis yang telah di siapkan sebagai jemputan. Kedatangan ini merupakan jamaah kedua untuk Barut dari jumlah 118 orang. Begitu rombongan sampai, mereka langsung disambut keharuan oleh keluarga yang sudah lama menunggu.
Di hadapan jamaah haji, Bupati Nadalsyah menyampaikan ucapan selamat datang karena telah pulang dalam keadaan sehat dan selamat kembali ke keluarga masing-masing. Koyem, sapaan akrab sang bupati, juga mendoakan agar jamaah menjadi haji yang mabrur.
Dalam kesempatan itu pula Nadalsyah menyampaikan semoga amal ibadah yang dilakuan selama berhaji terima Allah sehingga ibadah hajinya termasuk haji yang mabrur dan diberi balasan surga. “Itu sesuai sabda Nabi Muhammad Saw, tak ada balasan yang pantas bagi haji yang mabrur kecuali surga,” kutip Nadalsyah. (atr)
Discussion about this post