KALAMANTHANA, Jakarta – Anggota MPR RI dari Kelompok DPD RI Antung Fatmawati menyatakan jika masyarakat mendukung dirinya siap maju sebagai calon bupati Kabupaten Tabalong Kalimantan Selatan pada Pilkada serentak tahap ketiga pada 2018.
“Pilkada serentak tahun 2018 masih lama, tapi aspirasi masyarakat mulai bermunculan. Jika masyarakat menginginkan dan mendukung, saya siap maju pada Pilkada serentak Kabupaten Tabalong,” kata Antung Fatmawati di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Jakarta, Rabu (5/10/2016).
Menurut politisi wanita ini, komunikasi yang dibangunnya dengan masyarakat Kalimantan Selatan, khususnya di Kabupaten Tabalong, selama ini sudah berjalan baik. Pada pemilu legislatif tahun 2014 lalu, Antung terplilih menjadi anggota DPD RI periode 2014-2019 dari daerah pemilihan Provinsi Kalimantan Selatan.
Menanggapi kesiapan itu, anggota DPR RI dari Fraksi PPP, Saifullah Tamliha mengatakan, Antung Fatmawati sudah layak jadi kepala daerah. Menurutnya, keberadaan kepala daerah perempuan harus menjadi momentum untuk melahirkan kebijakan-kebijakan daerah yang pro-rakyat dalam peningkatan kesejahteraan, khususnya bagi kelompok perempuan dan anak-anak.
Politisi asal Kalimantan Selatan ini mencontohkan, persoalan kesehatan ibu dan anak serta pendidikan, harus menjadi skala prioritas dalam pembangunan daerah. “Di Kabupaten Tabalong, masih banyak problem persoalan ibu melahirkan dan angka kematian bayi,” katanya.
Syaifullah mengingatkan, agar partai politik mulai memperhitungkan figur perempuan yang potensial untuk diusung sebagai calon kepala daerah. Menurut dia, semakin banyak kaum perempuan tampil sebagai kepala daerah maka peran perempuan dalam dunia politik nasional semakin meningkat sehingga terjadi keseimbangan gender.
“Selama ini keterlibatan kaum perempuan di dunia politik masih minim, hingga dalam UU MD3 mengatur soal kuota perempuan dalam penyusunan calon anggota legislatif,” katanya.
Selain Antung, beberapa nama tokoh yang disebut-sebut akan maju pada pilkada Kabupaten Tabalong adalah, Bupati Tabalong Anang Syakhfiani, Ketua KONI Kabupaten Tabalong Norhasani, dan Ketua DPRD Tabalong Darwin Awi. (ant/akm)
Discussion about this post