KALAMANTHANA, Solo – AC Milan punya Gianluigi Donnarumma, Barito Putera juga ada Muhammad Riyandi. Kiper muda ini siap meredam aksi Persija Jakarta pada lanjutan Kompetisi Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (9/10/2016).
Riyandi memang mash sangat muda, 16 tahun. Dia menjadi kiper termuda pada ajang TSC 2016 ini. Dari sisi usia, dia pun sama seperti ketika Donnarumma mengawali debutnya sebagai kiper tim senior AC Milan yang membela I Rossoneri pada usia 16 tahun 8 bulan.
Riyandi sudah menunjukkan performa cemerlangnya, termasuk ketika meredam PSM Makassar, pekan lalu. Kini, dia siap mengulang performa menawan saat meladeni Persija.
“Saya akan tampil lebih percaya diri untuk menjaga gawang agar tidak kebobolan dari tuan rumah,” ujarnya di Solo, Sabtu (8/10/2016).
Riyandi sendiri membangun kariernya di SSB Pelita Jaya Sawangan. “Lalu saya ikut Liga Kompas dan akhirnya terpilih sebagai pemain ke Gothia Cup 2014 di Swedia. Setelah itu baru saya memperkuat Bina Taruna,” bebernya beberapa waktu lalu.
Dari Bina Taruna, dia ikut memperkuat tim PS Jakarta Timur di Liga Nusantara 2015 regional DKI Jakarta. Mayoritas pemainnya memang dari akademi Bina Taruna. “Alhamdulillah kami tampil sebagai juara DKI Jakarta. Tidak menyangka karena saat itu banyak tim DKI lainnya yang diperkuat pemain lebih senior,” tambahnya.
Dari situlah pihak Barito Putera mulai mencium potensi Riyandi. “Saat itu ada uji coba Bina Taruna melawan PS Polri di Stadion Bea Cukai. Semua staf pelatih melihat penampilan saya,” tutur pemain termuda yang sedang mengikuti seleksi Timnas Indonesia U19 untuk AFF Cup U-19 2016 ini.
“Setelah seleksi, saya dinyatakan lulus dan masuk ke tim Barito Putera sebagai penjaga gawang ketiga. Alhamdulillah saya mendapat pengalaman lebih banyak,” tutup remaja yang sudah beberapa kali dipercaya untuk mengawal gawang Laskar Antasari di kompetisi ISC A 2016 ini. (ik)
Discussion about this post