KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Ketua DPRD Kapuas, Algrin Gasan menyesalkan mangkirnya kepala dinas yang tidak menghadiri rapat pembahasan KUA PPAS yang digelar sejak beberpa hari terkahir ini.
“Padahal pembahasan yang dilakukan untuk kepentingan masing-masing dinas. Semestinya kadis wajib hadir dalam pembahasan tersebut,” ujar Algrin Gasan Selasa (11/10/2016) di sela-sela rapat pembahasan di ruang rapat gabungan komisi.
Dikatakan pembahasan KUA PPAS yang dilakukan ini semestinya mendapat dukungan penuh dari semua kadis yang ada. Sayangnya masih ada kadis yang memandangnya dengan sebelah mata sehingga yang hadir hanya diwakil oleh pada kabid dan kasinya saja.
Untuk itu, tegas Algrin, ke depan para kadis wajib hadir dalam rapat pembahasan anggaran yang dilakukan oleh eksekutif dan legislatif karena pembahasan yang dilakukan menyangkut program kerja dari semua dinas untuk satu tahun ke depan.
“Jadi ke depannya tidak ada alasan para kadis untuk tidak hadir dalam rapat pembahasan yang digelar antara eksekutif dan legislatif. Bila tidak hadir, tentunya dinas tersebut yang akan dirugikan,” tandas Algrin. (nad)
Discussion about this post