KALAMANTHANA, Pontianak – Calon Bupati Landak melakukan kampanye di Kota Singkawang? Itulah yang terjadi. Tapi, Karolin Margret Natasa, calon Bupati Landak itu bukan berkampanye untuk dirinya, melainkan pasangan Tjhai Chui Mie dan Irwan.
“Saya adalah calon Bupati Landak, namun malam tadi saya menggelar orasi di kota Singkawang untuk membantu kampanye dialogis calon Walikota dan Wakil Walikota, Tjai Chui Mie dan Irwan (ChaIr) yang merupakan pasangan calon yang diusung oleh PDI Perjuangan dan tiga partai besar lainnya di Singkawang,” kata Karolin di Singkawang, Senin (14/11/2016).
Di hadapan masyarakat Jalan KS Tubun kota Singkawang yang dihuni oleh warga keturunan Tionghoa tersebut, ia mengajak memilih pasangan itu.
“Saya sengaja datang jauh-jauh dari Landak ke sini, padahal Sabtu siang dan sore saya juga menggelar kampanye dua titik di kecamatan Ngabang. Malamnya, saya dan rombongan langsung ke Singkawang dan Sabtu pagi saya memotivasi kader PDI Perjuangan dan malam tadi saya menyempatkan diri untuk melakukan kampanye untuk ChaIr,” tuturnya.
Selain untuk memenuhi tugas partai, karena dirinya juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Kalbar dan juru kampanye partai.
Bantuan kampanye tersebut juga merupakan bagian dari program gotong-royong PDI Perjuangan untuk memenangkan pasangan calon kepala daerah pada pilkada 2017 ini. Dimana dalam gotong-royong tersebut, setiap PAC PDI Perjuangan yang ada di Kalbar diwajibkan untuk membantu pasangan calon yang diusung pada setiap daerah yang menggelar pilkada.
“Saudara Tjhai Chu Mei ini merupakan calon Walikota Singkawang perempuan dan saya juga seorang calon Bupati perempuan dimana kami sama-sama ingin menciptakan sejarah dalam dunia perpolitikan Indonesia,” katanya.
Pada kampanye dialogis pasangan Chair yang dilaksanakan tadi malam tersebut juga dihadiri oleh anggota DPR RI dari dapil Kalbar, Michael Jenno, Ketua DPRD Kalbar M Kebing, Ketua DPP PDI Perjuangan bidang Kesehatan, Perempuan dan Anak, Sri Rahayu, serta perwakilan partai Demokrat, Nasdem, PDI Perjuangan dan Hanura kota Singkawnag yang bersama-sama menggelar orasi politik disana. (ant/akm)
Discussion about this post