KALAMANTHANA, Penajam – Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, bakal terbelah? Itulah yang akan terjadi jika keinginan masyarakat Sepaku jadi kenyataan. Mereka berencana membentuk daerah otonomi baru (DOB).
Suara keinginan sebagian masyarakat Sepaku memisahkan diri dari Penajam Paser Utara diungkap anggota DPRD setempat dari dapil Sepaku, Sariman. Keinginan ini, menurutnya, muncul karena jarak yang cukup jauh antara Sepaku dengan Penajam, pusat pemerintahan PPU. Semestinya pemerintah mempermudah pendekatan pelayanan kepada masyarakat Kecamatan Sepaku.
Dikatakan Sekretaris Komisi I Fraksi PKS ini Kepada sejumlah media, Jumat (09/12/2016) di ruang Fraksi PKS, karena faktor jauh dari pusat pemerintahan, pelayanan sangat terganggu. Itu sebabnya, dirinya, tokoh dan masyarakat Sepaku berencana membentuk DOB Sepaku jika itu memungkinkan.
“Selama ini masyarakat Sepaku kendalanya di akses pelayanan masyarakat yang sangat terkendala akibat jarak Ibukota kabupaten PPU cukup jauh. Mengurus KTP saja harus bolak balik. Kita sebenarnya ingin mendekatkan akses pelayanan, apalagi Mentawir harus menyeberangi laut ke Balikpapan. Kita sebenarnya ingin konsep pendekatan pelayanan maka dari itu pembentukan DOB itu sangat layak,” katanya.
Selain itu ia mengatakan bahwa dirinya kedepan akan membuat surat pernyataan sikap bersama tokoh-tokoh masyarakat Sepaku bahwa Kecamatan Sepaku siap menjadi daerah otonomi. “Sesepuh Sepaku sudah dua tahun lalu menyampaikan mereka sangat mendukung karena akses pelayanan lebih dekat,” tambahnya. (hr)
Discussion about this post