KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Berakhir sudah pasar murah yang digelar Tim Penggerak PKK Kabupaten Kapuas yang dipimpin Ny Ary Egahni Ben Bahat bekerja sama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UMKM setempat. Akhir kegiatan itu ditandai dengan pasar murah di halaman Kantor Camat Timpah.
Jumlah paket sembako pada aktivitas terakhir pada Selasa (20/12) ini sebanyak 850 paket, masing-masing terdiri dari gula pasir 2 kg, minyak goreng 1 liter, kacang tanah 1 kg, teh celup 1 kotak, dengan harga Rp40 ribu. Dibandingkan dengan harga pasar yang mencapai Rp80 ribu, harga pasar murah ini jauh lebih ringan.
Kegiatan di Timpah ini menandai berakhirnya pelaksanaan pasar murah yang rutin dilaksanakan setiap menjelang perayaan hari-hari besar keagamaan. Sebelumnya pasar murah diadakan di beberapa tempat di antaranya di Kecamatan Selat, Kecamatan Kapuas Hilir, Kecamatan Mantangai dan berakhir di Kecamatan Timpah, dengan jumlah paket seluruhnya sebanyak 5.000 paket.
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kapuas Ary Egahni, dalam sambutannnya menyatakan tujuan dari pelaksanaan pasar murah adalah untuk meringankan beban masyarakat, mengingat setiap menjelang perayaan hari besar keagamaan harga-harga kebutuhan pokok/sembako selalu meningkat.
“Pelaksanaan pasar murah ini sebagai bentuk perhatian dan keperdulian pemerintah kepada masyarakat, dan diupayakan dilakukan secara berkelanjutan dan berkesinambungan. Ini juga sebagai sarana untuk menjalin tali silaturahim, saling menyayangi, dan berbagi antara satu dengan yang lainnya, serta saling mengasihi antara sesama. Ini bisa dimaknai juga sebagai bentuk syukur atas nikmat dari Tuhan Yang Maha Kuasa,” ucap Ary Egahni.
Pada saat itu juga Ary Egahni memberikan bingkisan kasih/sembako gratis kepada para orang tua/lansia dan warga kurang mampu.
Masih di tempat yang sama dia juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Bupati Kapuas dan seluruh jajaran, dan kepada Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Kapuas, yang telah berkerja sama sejak tahun 2013 sampai dengan 2016 sehingga pelaksanaan pasar murah dapat terlaksana setiap tahunnya.
Sementara itu Camat Timpah Edralin dalam sambutannnya menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kapuas beserta jajarannya yang telah menetapkan pelaksanaan pasar murah di Kecamatan Timpah. Dia berharap dengan pelaksanaan pasar murah tersebut dapat membantu ekonomi masyarakat yang ekonominya sangat lemah. (nad)
Discussion about this post