KALAMANTHANA, Banjarmasin – Tiga pemain baru sudah ada dalam genggaman Barito Putera. Tapi, kapankah Laskar Antasari bakal mengikat mereka dalam kontrak?
Mulyawan Munial, agen pemain yang sedang naik daun, angkat bicara. Dia bilang, dua pemainnya dipastikan memperkuat Barito Putera pada Kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2017 mendatang. Keduanya adalah David Laly dan Gavin Kwan Adsit.
“Secara lisan, Barito sudah sepakat dengan kedua pemain ini. Tinggal menunggu pengesahan,” ujar Mully, sapaan akrabnya.
David Laly adalah pemain yang sempat memberi harapan besar ketika awal-awal direkrut Persib Bandung musim lalu. Tapi, dia kemudian jarang ditampilkan seiring terjadi pergantian pelatih dari Dejan Antonic ke Djadjang Nurdjaman. Sedangkan Gavin Kwan pun bukanlah pemain reguler ketika membela Pusamania Borneo FC musim lalu.
Menurut Mully, meski sudah mencapai kesepakatan, pihaknya dan Barito Putera belum menandatangani ikatan kontrak. Dia berharap dalam 1-2 pekan ini, persoalan kontrak ini sudah beres sehingga David Laly dan Gavin Kwat resmi jadi milik Barito Putera.
Harapan yang sama juga diungkapkan Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman. Dia ingin secepatnya meresmikan David Laly dan Gavin Kwat menjadi pemain Barito Putera. Tidak hanya kedua pemain, melainkan juga kiper Shahar Ginanjar yang didatangkan dari Mitra Kukar.
“Mereka tinggal menandatangani kontrak agar resmi menjadi pemain Barito Putera,” sebut Hasnur, sapaan akrabnya.
Dibanding David Laly dan Gavin Kwat, Shahar Ginanjar dipastikan bakal jadi pemain jaminan mutu di Barito Putera. Pasalnya, mantan kiper cadangan Persib Bandung ini sudah membuktikan kualitasnya sebagai penjaga gawang juara.
Shahar merupakan mantan kiper Persib Bandung yang sukses mengantarkan tim Maung Bandung menjuarai Indonesia Super League (ISL) 2014 dan Piala Presiden 2015 dalam posisi sebagai pelapis kiper utama I Made Wirawan. Ia juga sukses mempersembahkan gelar juara Piala Jenderal Sudirman 2015 untuk Mitra Kukar, kali ini dalam posisi sebagai penjaga gawang utama.
Shahar mengungkapkan alasannya pindah ke Barito Putera dari Mitra Kukar karena Laskar Antasari sangat serius dalam membangun tim, menjelang kompetisi resmi pada Maret 2017 mendatang.
“Saya lihat Barito sangat serius ingin menggunakan jasa saya. Memang ada pembicaraan dengan manajemen Barito,” kata Shahar. (ik)
Discussion about this post