KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Polres Kapuas di tahun 2017 ini sudah merencanakan sejumlah program. Salah satunya adalah merancang pengembangan keamanan berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek), dengan memasang CCTV untuk memantau titik rawan berpotensi terjadinya gangguan kamtibmas di seputaran Kota Kuala Kapuas.
Pemasangan CCTV ini sesuai hasil rakor antara Polres Kapuas dengan pengusaha perhotelan, perbankan dan pertokoan beberapa bulan yang lalu. Rapat tersebut menghasilkan kesepakatan bahwa CCTV akan dipasang di 21 titik tersebar di Kota Kuala Kapuas.
Dari 21 titik itu, 6 titik di pertokoan emas, 4 titik di Jalan A Yani Simpang 4 Sanjaya, 2 titik di Simpang Tiga, 2 titik di Jalan Seroja, 2 titik di Jalan TJilik Riwut, 1 titik Jalan A Yani, 2 titik Jalan Pemuda dan 2 titik Jalan Patih Rumbih.
“Tujuan pemasangan sejumlah CCTV ini adalah sebagai investasi keamanan yakni memberikan kemanan dan kenyamanan bagi masyarakat. Sebab pengusaha berpotensi menjadi sasaran korban kejahatan terutama pengusaha toko emas. Atas dasar itu, alat CCTV sangat bermanfaat untuk mengantisipasi terjadi tindak kriminal,” jelas Kapolres Kapuas AKBP Jukiman Situmorang, Rabu (4/1/2017).
Ditambahkannya, selain pemasangan CCTV di tahun 2017 ini juga telah diprogramkan pembangunan Command Centre Polres Kapuas, yakni sebagai tempat pengontrol CCTV, pusat kontrol media sosial facebook maupun instagram dan berita online terkait antisipasi berita negatif di media sosial, pusat kendali call center 110 polri, serta sebagai pusat kontrol website Polres Kapuas dan aplikasi android.
“Kemudian juga direncanakan pembangunan aula bernama Tingang Menteng Panunjung Tarung di Polres Kapuas, sebagai tempat rapat, acara kedinasan, keagamaan, pertemuan, giat masyarakat dan lainnya,” sebut Kapolres.
Sementara itu, di tahun 2017 ini, dia bersama seluruh jajarannya mengharapkan kepada masyarakat Kabupaten Kapuas agar meningkatkan toleransi dan saling menghormati di antaranya warga masyarakat tanpa memandang suku, agama, ras dan golongan.
“Kita juga mengajak masyarakat untuk selalu mengedepankan prinsip hukum sebagai panglima di seluruh Kabupaten Kapuas sehingga tidak ada penyelesaian dengan cara-cara melanggar hukum,” paparnya.
Selain itu, dia juga meminta masyarakat untuk tetap menjaga soliditas di antara sesama masyarakat demi kemajuan pembangunan Kabupaten Kapuas. “Kami berterima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kapuas yang selama ini telah bekerjasama dengan baik, sehingga suasana Kabupaten Kapuas selalu kondusif,” ujar Jukiman. (nad)
Discussion about this post