KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Kapuas mulai menyusun program kerja untuk satu tahun mendatang. Sebagai dinas dengan tipe A, Diskominfo memiliki program kerja yang cukup berat.
Dinas dengan tipe A ini mememiliki empat bidang dan 12 seksi (kasi) sehingga dalam penyusunan program kerjanya juga harus ekstra hati-hati. Program kerja yang disusun harus sesuai dengan tupoksi bidang dan kasi-kasinya.
Sekretaris Diskominfo Kabupaten Kapuas Manli menjelaskan, menyusun program kerja dengan empat bidang dan 12 kasi ini bukanlah perkara mudah karena diperlukan pemikiran yang serius dan matang sehingga program yang disusun benar-benar tepat sasaran dan sesuai dengan tupoksinya.
“Untuk itu saya harus bekerja ekstra keras dengan melibatkan semua kepala bidang (kabid) dan kasi agar program yang disusun benar-benar tepat dan tidak melenceng,” ujar Manli, Kamis (12/1/2017) di Kuala Kapuas.
Dikatakan bidang-bidang yang ada di Dinas Kominfo ini masing-masing bidang pengelolaan informasi dan komunikasi publik, bidang penyelenggaraan e-government, bidang persandian, dan bidang statistik.
Sementara untuk seksi-seksi (kasi) masing-masing kasi perencanaan, kasi keuangan, kasi umum dan kepegawaian, kasi pengelolaan informasi publik, kasi pengelolaan komunikasi publik, kasi pelayanan informasi publik dan kehumasan, kasi pengembangan dan pengelolaan data dan aplikasi, pelayanan e-government, kasi tata kelola persandian, kasi operasional pengamanan persandian, kasi pengawasan dan evaluasi penyelenggaraan persnadian, kasi statistik sektoral, kasi pengelolaan data statistik dan integrasi sistem informasi.
“Saya yakin dengan bekerja sama yang baik maka semua pekerjaan akan dapat dengan mudah dikerjakan. Dengan melibatkan semua kabid dan kasi ini saya berharap semua pekerjaan akan selesai tepat waktunya,” ungkap Manli. (nad)
Discussion about this post