KALAMANTHANA, Balikpapan – Persiba Balikpapan terus bergerak cepat menyiapkan diri menyongsong Kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2017. Awal pekan ini, mereka sudah mencoret empat pemain lokal Indonesia yang mengikuti seleksi tertutup di Stadion Parikesit di Balikpapan, Kalimantan Timur.
“Kami segerakan biar yang bersangkutan dapat segera ikut seleksi klub lain untuk melanjutkan karier sepakbolanya,” kata pelatih Persiba Timo Scheunemann, Senin (23/1/2017).
Keempat pemain adalah Tamsil Wijaya, Ilham Hadian (gelandang), Abdul Manan (bek), dan Geri Setia (striker). Pencoretan pemain diputuskan dalam rapat pengurus. Rapat itu digelar setelah pertandingan antarpemain pada Sabtu akhir pekan lalu.
Di sisi lain, di Persiba juga sudah mengontrak Kevin Scheunemann, keponakan pelatih Timo yang keturunan Maluku-Jerman yang sudah resmi menjadi warga negara Indonesia. Kevin adalah striker dan pernah melanglang buana bermain di Liga Austria dan Major League Soccer (MLS), liga sepakbola Amerika Serikat.
Sampai awal pekan ini Persiba sudah mendapatkan 13 pemain dari 26 yang diperlukan. Sebanyak 10 pemain adalah mereka yang sudah bergabung sejak 2016 mengarungi Indonesian Soccer Championship (ISC).
Para pemain yang dikontrak lagi itu adalah Kurniawan Kartika Ajie, Yoewanto Stya Benny, bek tangguh Iqbal Samad, Absor Fauzi, pemain serba bisa Fengky Turnando, Abdul Rachman, Heri Susanto, Gideon Victor Wai, dan Melkior Leidekker Majefat.
Dari yang ikut seleksi sejak Senin pekan lalu masih menyisakan Yudi Khoeruddin mantan gelandang Persiba 2015 lalu, Bryan Cesar, Ridho, Roby, Dedi Harianto, Farisa Rovanda, Ardi Yanuar, Mikael Jaksen, dan Andre Dio. (ant/akm)
Discussion about this post