KALAMANTHANA, Buntok – Untuk mewujudkan Kota Buntok, Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah bersih dan indah, di samping perlunya kesadaran dari seluruh masyarakat, dinas terkait diminta tingkatkan kinerja.
Ketua DPRD Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Tamarzam mengajak seluruh masyarakat untuk bersama sama menciptakan kota yang bersih dan indah. Hal itu juga untuk menghilangkan kesan, Buntok kota kotor dan banyak sampah yang bukan pada tempatnya.
Untuk mencapai impian tersebut, peran Dinas Tata Kota Kabupaten Barsel yang membidangi kebersihan, pertamanan dan pemakaman untuk terus meningkatkan kinerjanya. “Oleha karena itu, untuk menyelesaikan permasalahan terkait sampah, kiranya pemerintah daerah terutama dinas terkait untuk melakukan inovasi inovasi sehingga kota tetap bersih dan nyaman,” ujar Tamarzam, beberapa waktu yang lewat.
Selain inovasi dari dinas terkait yang tidak kalah pentingnya yaitu kesadaran masyarakat agar bersama sama menjaga kebersihan dan menanamkan kesadaran bahwa kebersihan merupakan sebagian dari iman, dan juga untuk kesehatan bersama. “Dukungan masyarakat sangat diperlukan untuk mewujudkan Kota Buntok bersih dan indah,” tambahnya. (ss)
Discussion about this post