KALAMANTHANA, Penajam – Untuk kedua kalinya, Masjid Agung Al Azhar Penajam Paser Utara menggelar salat Jumat, besok (17/3/2017). Kali ini yang jadi khatib adalah Kapolda Kaltim, Irjen Safaruddin.
Pekan lalu, masjid yang belum tuntas 100 persen itu, untuk pertama kalinya, menjadi tempat penyelenggaraan salat Jumat. Saat itu, Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta, Nasaruddin Umar yang memberikan khutbah di masjid yang terletak di Kilometer 8 Kelurahan Nipah-Nipah itu.
“Untuk maksud tersebut di atas, diintruksikan kepada seluruh aparatur sipil negara (ASN) dan tenaga harian lepas (THL) yang beragama Islam, melalui pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab PPU agar dapat melaksanakan shalat Jumat bersama di Masjid Agung tersebut,“ kata Kepala Bagian Kesra PPU, Herlambang, Kamis, (16/3/2017).
Herlambang mengimbau seluruh masyarakat muslim di wilayah Kabupaten PPU untuk dapat ikut bersama-sama salat Jumat di masjid kebanggaan masyarakat PPU ini seperti yang dilaksanakan pada jumat pekan sebelumnya.
“Sehubungan dengan kegiatan tersebut, Bupati PPU, Yusran Aspar juga mengimbau kepada seluruh SKPD, Ormas dan masyarakat muslim khususnya di wilayah PPU untuk dapat kembali mengikuti salat jumat berjamaah di Masjid Agung Pemkab PPU ini,” kata Herlambang.
Dikatakan Herlambang, selain akan menjadi khatib pada salat Jumat di Masjid Agung PPU tersebut, Kapolda Safaruddin dalam kunjungannya ke PPU hari ini dijadwalkan juga akan meresmikan Kantor Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT ) Polres PPU yang akan dirangkai dengan sejumlah kegiatan lain didalamnya. (hr)
Discussion about this post