KALAMANTHANA, Buntok – Desa Rangga Ilung, Barito Selatan, heboh. Sesosok mayat ditemukan di perairan Barito Teluk Majahandau. Kondisi mayat sudah rusak, bahkan pada beberapa bagian tubuhnya tinggal tulang belulang.
Penemuan mayat itu terjadi pada Rabu (12/4) sekitar pukul 15.00 WIB. Mayat tersebut ditemukan warga dalam kondisi telentang di kali tersebut.
Belakangan diketahui mayat tersebut adalah Bahrul Ilmi, seorang warga Desa Kelanis, Kecamatan Dusun Hilir, Kabupaten Barito Selatan.
Hasil informasi yang dihimpun KALAMANTHANA di lapangan, korban ternyata sudah menghilang sejak tiga minggu yang lalu. Korban terakhir diketahui berangkat dari Desa Kelanis menuju Kelurahan Mangkatip, dengan menggunakan kelotok/perahu mesin yang berukuran kecil pada malam hari itu.
Selanjutnya diduga, pada saat dalam perjalanan itu, kelotok yang ditumpangi korban terbalik, hingga menyebabkan korban menghilang di DAS Barito. Akhirnya ditemukan sudah menjadi tulang belulang.
Syarifah salah satu warga kepada KALAMANTHANA via telepon mengatakan, korban Bahrul ditemukan oleh warga setelah tiga minggu menghilang. “Korban ditemukan mengapung dan dalam kondisi tidak utuh,” ujarnya. (fik)
Discussion about this post