KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Diduga karena mabuk berat, Rolan (30), warga Jalan Kenanga, ditemukan warga tergeletak di Jalan Anggrek, Kuala Kapuas.
Warga sempat curiga kalau Rolan yang tergelatak di jalan tersebut terjatuh dari sepeda motornya. Namun sepeda motornya terlihat parkir dengan baik, warga mulai curiga ada apa korban sampai tergeletak di tengah jalan.
“Saya kebetulan lewat dan melihat sosok yang tergeletak di tengah (jalan). Kemudian saya langsung menghubungi warga sekitar untuk minta bantuan,” ujar Hamdi, saksi mata, Selasa (25/4/2017) di Kuala Kapuas.
Untungnya, tak lama kemudian, polisi datang dan korban langsung diangkut ke Polsekta Selat untuk dimintai keterangan. Rolan yang dalam posisi tidak sadarkan diri diduga akibat pengaruh miras yang diminumnya langsung dimasukan ke mobil patroli.
Dari pengakuan korban saat diperiksa dirinya mabuk berat karena habis minum anggur putih sebanyak enam botol sendirian. Dalam kondisi mabuk berat itu, dirinya memaksakan diri hendak ke pasar. Namun sebelum sampai pasar, dia tidak tahan lagi kemudian memarkir sepeda motornya di tepi jalan dan dia tidur di tengah jalan.
Kapolres Kapuas AKBP Jukiman Situmorang melalui Kapolsekta Selat Iptu Angga menjelaskan, karena dinilai menggaggu kamtibmas, pemuda mabuk tersebut dibawa ke Polsek untuk dimintai keterangan.
“Setelah kami periksa dan kami berikan pembinaan, selanjutnya yang bersangkutan dipersilahkan pulang,” papar Angga. (nad)
Discussion about this post