KALAMANTHANA, Muara Teweh – Sejumlah kalangan pemerhati pendidikan dan olahraga di Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, meminta pelaksanaan kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) 25-27 April 2017 dapat menjaring bibit-bibit atlet muda berbakat, bukan sekadar jadi ajang pelaksanaan proyek kegiatan Dinas Pendidikan.
Anggota Komisi II DPRD Barut Sunario mengatakan pembinaan dan pengembangan bidang olahraga di daerah ini harus dilakukan secara terarah dan berkelanjutan, sehingga muncul atlet-atlet muda asal Barut yang mampu berkiprah di tingkat nasional bahkan internasional.
“Semua pihak terkait perlu mengubah pola pikir dalam mengembangkan kehidupan generasi muda, sekaligus menetralisir bahaya narkoba dan pergaulan negatif. Mari kita sama-sama mengelola kegiatan olimpiade secara maksimal, bukan sekadar berpikir untuk menyelesaikan kegiatan yang masuk dalam program APBD,” ujar pria yang juga Ketua Fraksi PDI Perjuangan ini.
Sunario menambahkan, pihak DPRD sangat mengapresiasi kegiatan O2SN SD/MI dan SMP/MTs Tingkat Kecamatan Teweh Tengah. Dari kegiatan ini, dewan berharap mampu menghasilkan siswa terbaik dan berprestasi sebagai cikal bakal atlet tingkat kabupaten, provinsi, dan nasional.
Melalui O2SN, kata Sunario, para atlet muda Barut dapat belajar bersikap sportif, kompetitif, percaya diri, responsif serta bertanggungjawab. Sekaligus juga sebagai wadah bagi para anak didik untuk mengekplorasi dan menampilkan bakat olahraga mereka, sehingga dapat mengembangkan diri secara optimal demi peningkatan kualitas hidup generasi muda.
“Bagi Dinas Pendidikan, perlu dipikirkan solusi untuk bekerjasama dengan KONI dan induk-induk olahraga, khususnya dana khusus pembinaan agar olahraga usia muda, karena kemajuan bidang olahraga juga menjadi indikator kemajuan di suatu daerah,” ujarnya.
Apalagi dalam konteks makro, kegiatan O2SN ini merupakan bagian dari sistem pembinaan olahraga nasional. Barut pun punya kepentingan, sebab pada 2018 bakal menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalteng dengan target masuk dalam posisi tiga besar. (mki)
Discussion about this post