KALAMANTHANA, Muara Teweh – Sebanyak 2.407 siswa SMP/sederajat yang tersebar pada 45 sekolah di Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, serentak mengikuti ujian nasional (UN) yang bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional. Pada hari pertama, ribuan siswa itu diuji mata pelajaran Bahasa Indonesia.
Kepala Dinas Pendidikan Barut Masdulhaq didampingi Kepala Bidang Pembinaan Dasar Ardian menjelaskan, dari total 2.407 tercatat 1.693 siswa, yakni 1.314 siswa SMP di 32 sekolah dan 379 siswa MTs di enam sekolah mengikuti Ujian Nasional Berbasis Pensil dan Kertas (UNPK). Sedangkan 714 siswa SMP di 7 (tujuh) sekolah mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).
“Kita semua patut bersyukur, karena hari pertama pelaksanaan UN tingkat SMP/sederajat berjalan lancar. Berdasarkan laporan dari sembilan kecamatan, sama sekali tidak ada hambatan. Khusus untuk sekolah yang melaksanakan UNBK, pihak Telkom siaga menjaga kelancaran internet dan PT PLN siaga menyediakan genset,” ujar Ardian.
Pelaksanaan UNBK, lanjut Ardian, digelar di SMKN 1 Muara Teweh yang diikuti 624 siswa dari SMPN 1 Muara Teweh, SMPN 2 Muara Teweh, SMPN 10 Muara Teweh, SMP Santa Maria, dan SMP PGRI. Adapun UNBK yang digelar di SMAN 2 Muara Teweh diikuti 90 siswa dari SMPN 3 Muara Teweh dan SMPN 9 Muara Teweh.
UN tingkat SMP/sederajat berlangsung dari 2-8 Mei 2017. Hari kedua Rabu (3/5) akan dilaksanakan UN mata pelajaran Matematika, Kamis (4/5) pelajaran Bahasa Inggris, dan dilanjutkan Senin (8/5) pelajaran IPA.(mki)
Discussion about this post