KALAMANTHANA, Kuala Kapuas = Partai Golkar Kabupaten Kapuas melakukan penjaringan terakhir untuk bakal calon (balon) bupati periode 2018-2023. Hanafiah Ibnor ikut mendaftar di Partai Beringin.
Dikatakan Ketua Tim Penjaringan DPD Partai Golkar Kabupaten Kapuas, Algrin Gasan, penjaringan dibuka mulai 6 Mei sampai dengan 11 Mei. Hingga kini, pihaknya mendata ada lima orang yang sudah mendaftar. “Empat dari kader dan seorang dari tokoh masyarakat,” katanya Kamis (11/5/2017).
Di tempat yang sama, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Kapuas, Hj Noor Fazariah Kamayanti mengucapkan terima kasihnya kepada beberapa balon yang telah mendaftar. Selain itu, katanya, pendaftaran masih belum berakhir dan masih berlaku hingga malam pada hari ini.
“Kita bersyukur, sampai hari ini pendaftaran dan penjaringan Balon Bupati Kabupaten Kapuas 2018-2023 dapat berjalan dengan lancar. Hari ini kita masih menerima pendaftar lainnya hingga malam,” kata Kamayanti.
Diketahui, pada hari ini, Golkar Kapuas kedatangan H Nafiah Ibnor, tidak bersama Ben Brahim D Bahat yang masih menjabat sebagai Bupati Kapuas. Informasinya, Ben sedang melakukkan kunjungan Isra Mi’raj.
Akan tetapi, pendaftaran tersebut tetap sah karena kedatangan Hanafiah satu paket dengan Ben. “Kecuali Nafiah mendaftar bawa berkas sendiri, artinya tidak satu paket,” pungkas Kamayanti. (nad)
Discussion about this post