KALAMANTHANA, Jakarta – Gavin Kwan Adsit bakal melakukan debut bersama tim nasional U-22 menghadapi Kamboja. Saatnya bagi bintang Barito Putera ini untuk menunjukkan yang terbaik.
Kemungkinan Gavin Kwan tampil dalam laga uji coba lawan Kamboja di Stadion Pnom Penh, Kamis (8/6/2017) ini adalah 99 persen mengingat dia satu-satunya pemain berposisi bek kanan yang dibawa pelatih Luis Milla.
Pemain serba bisa berdarah Amerika ini mengaku sangat senang bisa bermain untuk skuat Garuda. Ia menegaskan akan membuktikan bahwa pelatih Luis Milla tak salah memanggilnya bergabung di tim nasional.
“Saya senang dan bangga bisa seleksi dan dapat dipanggil ke Skuat Garuda. Mudah-mudahan saya bisa memberikan yang terbaik sehingga pelatih tidak salah memanggil saya,” ujar Gavin Kwan
Pemain Barito Putera itu juga mengungkapkan hal yang membuat dirinya bisa dipanggil Luis Milla ke Timnas. Menurut Gavin, dua tahun belakangan ia bekerja keras dan fokus sehingga performanya kembali menanjak dan akhirnya mendapat kesempatan bergabung di Skuat Garuda.
“Dua tahun terakhir ini saya bekerja keras untuk bisa dipanggil lagi, karena terakhir kali dipanggil itu di Timnas U-19 dan setelahnya tidak pernah di panggil,” ujar pemain 21 tahun itu.
Meski baru dipanggil dalam pemusatan latihan terakhir di Bali, rasanya posisi bek kanan patut diberikan pada Gavin. Pemain Barito Putera ini sudah bermain dalam empat laga di Liga 1 dan mencetak 1 gol.
Akurasi umpan silangnya pun cukup baik mengingat Gavin terkadang dimainkan sebagai gelandang sayap. Sejauh ini, Gavin menorehkan 67 persen tekel sukses, 33 persen akurasi umpan silang dan 62 persen operan sukses. Kecepatannya menyisir sisi lapangan juga dibutuhkan untuk memback-up Saddil Ramdani maupun Febri Haryadi saat tim melakukan serangan. (ik)
Discussion about this post