KALAMANTHANA, Banjarmasin – Ini instruksi Jacksen F Tiago menjelang Laskar Antasari menjamu Persib Bandung di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Minggu (18/6/2017) mendatang. Dia bilang, para pemain harus melupakan kekalahan menyakitkan dari Borneo FC dan fokus menghadapi Maung Bandung.
Jacko, sapaan akrabnya, mengakui kekalahan dari Borneo FC cukup memukul Hansamu Yama Pranata dan kawan-kawan. Pasalnya, dari segi permainan, mereka tak layak kalah. Apalagi, dalam laga itu, dua gol Barito Putera dianulir wasit.
“Saya berharap para pemain bisa segera melupakan hasil tersebut karena menghadapi Persib bukanlah pertandingan yang gampang,” ujar pelatih asal Brasil yang pernah sukses menukangi Persipura Jayapura itu.
Walaupun penampilan Persib belum mengesankan, termasuk mengalami rentetan kekalahan beruntun sebelum menang lawan Persiba, dia tetap menganggap Maung Bandung sebagai klub yang harus diperhitungkan.
“Jadi, kalau mental pemain masih berpikir soal kekalahan dari Borneo, itu bisa membuat kami kehilangan poin. Saya tak mau itu terjadi,” katanya.
Dia menegaskan, para pemain harus memiliki semangat tinggi dalam pertandingan tersebut. Dia ingatkan, meski bermain di kandang sendiri, tak ada jaminan Barito Putera bakal memenangkan laga dengan mudah.
Faktanya, dalam dua kali perjamuan terakhir di Stadion 17 Mei, Barito Putera tak pernah bisa memenangkan laga. Akhir tahun lalu, keduanya bermain imbang 1-1. Sebelumnya, pada 2013, Barito Putera juga hanya bisa bermain seri 2-2. (ik)
Discussion about this post