KALAMANTHANA, Buntok – Warga Jalan Kaladan di Kota Buntok, Barito Selatan, kembali geger. Kali ini oleh aksi penusukan yang dilakukan M Guntur (21) terhadap korbannya, Dedi alias Kodok (31), warga Jalan Veteran.
Ini kejadian kedua yang menggegerkan Jalan Kaladan. Pada Minggu (23/7) lalu, mereka heboh karena rubuhnya bangunan sarag walet yang menewaskan tiga orang.
Kali ini, penusukan yang terjadi di siang bolong pada Selasa (25/7/2017). Akibat tusukan senjata tajam jenis badik tersebut, Dedi Kodok menderita luka serius di dada sebelah kanan. Saat itu juga dia dilarikan ke RSUD Jaraga Sasameh Buntok guna mendapatkan perawatan intensif.
Selang beberapa saat kemudian, Guntur berhasil diamankan pihak berwajib jajaran Satreskrim Polres Barsel guna mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Kapolres Barito Selatan AKBP Yussak Angga didampingi Kasat Reskrim AKP Tommy Palayukan kepada KALAMANTHANA, Selasa (25/7/2017) sore, membenarkan peristiwa penusukan di siang bolong di jalan Kaladan Buntok tersebut.
“Pelaku telah kita amankan dan di bidik pasal 351 KUHP terkait penganiayaan berat yang dilakukannya,” ucap Kapolres Barsel. (fik)
Discussion about this post