KALAMANTHANA, Palangka Raya – Terbakarnya empat gedung sekolah dasar di Kota Palangka Raya, memicu perhatian dan keprihatinan dari berbagai pihak. Salah satunya dari Ina Prayawati, anggota Komisi C DPRD Kalimantan Tengah.
Ina berharap agar pihak terkait bisa secepatnya mengungkapkan peristiwa ini. Aparat diminta membeberkan apa sebenarnya yang terjadi sehingga masyarakat tidak terlalu lama berspekulasi dan menimbulkan ketidaknyamanan.
“Segera ungkap, tangkap pelaku dan cari tahu apa motivasinya. Yang jelas, ini tindakan yang sangat merugikan kepentingan orang banyak, terutama pada pendidikan sekolah dasar anak-anak kita,” ujar Ina di Palangka Raya, Seasa (25/8/2017).
Bagi pihak pemerintah, Ina berharap agar segera mungkin mengatur waktu pola pendidikan bagi sekolah yang ruang belajarnya terbakar sehingga anak-anak didik tidak ketinggalan dalam kurikulum pendidikan dengan sekolah yang lain.
“Masyarakat pun diharapkan agar lebih waspada dan turut serta peduli menjaga sekolah-sekolah yang ada maupun fasilitas umum lainnya agar tidak terjadi lagi hal-hal yang nantinya akan merugikan kita bersama,” ujar Ina. (dni)
Discussion about this post