KALAMANTHANA, Penajam – Abdul Rauf Muin (ARM) jadi calon tunggal Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Penajam Paser Utara. Pasalnya, hingga hari terakkhir, Jumat (4/8/2017), dia satu-satunya bakal calon yang mengembalikan formulir pendaftaran.
Kepada sejumlah wartawan, ketua penjaringan bakal calon ketua KONI PPU, Budi Irawan, mengatakan formulir yang diajukan ARM sudah memenuhi syarat sebagai bakal calon Ketua KONI PPU. Apalagi, ARM pernah jadi ketua salah satu cabang olahraga.
“ARM sudah melampirkan formulir, termasuk dukungan dan persyararatan yang hanya 30 persen dari 39 cabang olahraga anggota KONI PPU.
Budi Irawan mengatakan semuq formulir ARM sudah memenuhi sebagai bakal calon Ketua Koni PPU, dan pernah menjadi ketua salah satu cabang olahraga. ARM memasukkan 26 surat dukungan,” ujar Budi yang juga Ketua Bidang Organisasi KONI Kalimantan Timur itu.
Tetapi pihaknya akan tetap melakukan verifikasi, apakah 26 dukungan ini memenuhi syarat atau tidak. Sebab, yang memberikan dukungan adalah seorang ketua umum. Selain ketua umum tidak bisa disahkan.
Dia menyebutkan, pada 7 atau 8 Agustus nanti, pihaknya akan mengumumkan hasil verifikasi dari tim penjaringan. Keesokan harinya dilakukan penyampaian berkas sehingga pada 10 Agustus sudah bisa dilaporkan ke pimpinan sidang untuk ditetapkan sebagai ketua.
“Yang mengambil formulir hanya ARM. Tidak akan ada lagi calon yang lain. Kemungkinan akan ada aklamasi mengingat bakal calon hanya satu orang. Masalah ada aklamasi atau tidak, tergantung pimpinan sidang,” terangnya.
ARM menyapaikan terima kasih kepada tim penjaringan. Dari lima persyaratan yang wajib, sudah dipenuhi, termasuk visi misi, dukungan dan hal lainya.
“Kalau nantinya saya jadi ketua, saya akan lakukan hal yang lebih baik dengan rasa tanggung jawab dengan semua pengurus yang lain ataupun cabang-cabang olahraga yang lain,” terangnya. (hr)
Discussion about this post