KALAMANTHANA, Buntok– Jajaran DPRD Kabupaten Barito Selatan meminta pemerintah daerah harus bisa mengimbangi program pemerintah pusat ke daerah dalam pembangunan masa mendatang.
“Kalau programnya sejalan tentu berbagai bantuan bisa terus mengalir ke daerah. Karena itu pemerintah harus bisa mengimbangi program dari pemerintah pusat,” kata salah anggota DPRD Barsel, Rusinah Andelen kepada KALAMANTHANA di Buntok, Kamis (24/8/2017).
Menurut dia, berbagai bantuan pemerintah pusat untuk kesejahteraan rakyat patut disyukuri. Jadi daerah harus bisa mengimbanginya supaya sejalan, sehingga nantinya bantuan akan terus mengalir di masa mendatang.
“Jadi dalam program pemerintah daerah, kiranya bisa dilaksanakan lebih cepat demi kepentingan masyarakat Barsel yang sejahtera,” ucap wanita yang akrab disapa Duin.
Masih kata Duin, program infrastruktur selama ini terus menjadi skala prioritas pemerintah daerah dan DPRD mengingat masih banyak kawasan pinggiran kota belum bisa menikmati hasil pembangunan berupa infrastruktur.
“Pembangunan infrastruktur yang tidak merata dan menyeluruh akan menghambat lajunya pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat, terlebih pasar bebas atau Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA),” jelas Duin.
Ia juga menyadari bahwa anggaran Pemkab Barsel terbatas dan tidak akan mampu menindaklanjuti atau memenuhi perbaikan berbagai infrastruktur jalan, khususnya di kawasan pinggiran kota dengan cepat.
“Namun saya yakin secara bertahap, pembangunan infrastruktur khususnya di kawasan pinggiran kota bisa terlaksana dengan baik di masa mendatang. Pemkab Barsel berdasarkan komitmen yang kuat akan mampu mewujudkannya,” ujar Duin.
Oleh sebab itu, dia berharap pemerintah daerah dapat mengimbangi program pemerintah pusat-daerah di masa mendatang. “Sehingga apa yang sudah direncanakan dan disusun bisa berjalan dengan baik dan tepat waktu,” pungkas Duin. (dgd)
Discussion about this post