KALAMANTHANA, Penajam – Turnamen sepakbola tingkat pelajar Piala Menpora U-16 Zona Kalimantan Timur berakhir Sabtu (26/8) di Stadion kebanggan warga Penajam Paser Utara. Lewat drama adu penalti, Balikpapan mengalahkan Penajam Paser Utara 4-1.
Gagal meraih gelar juara, tuan rumah Penajam Paser Utara masih bisa terhibur. Sebab, Zulkifli, pelajar kelas 1 SMA Sekolah Khusus Olahragawan Internasional (SKOI) asal Penajam Paser Utara dinobatkan menjadi pemain terbaik Piala Menpora U-16 2017 Zona Kaltim.
Zulkifli, kelahiran Penajam, 27 Januari 2002 ini merupakan anak dari pasangan Mustafa Rahim dan Suriyanti yang beralamat Jalan Provinsi Km 01 RT 029 Kelurahan Penajam, Kecamatan Penajam, PPU. Dia memang layak dinobatkan sebagai pemain terbaik karena kepiawaiannya mengolah si kulit bundar di lapangan hijau tidak diragukan lagi.
Bermain dengan nomor punggung 7 sekaligus di posisi striker, Zulkifli sangat trengginas di lapangan terhadap para lawannya. Dia sosok yang dapat diandalkan, terbukti dia didapuk menjadi kapten tim.
Dikonfirmasi secara terpisah kepada KALAMANTHANA, sang kakak Nor Sofiana yang selalu aktif menemani dan menonton adiknya bertanding, menuturkan memang semenjak kecil adiknya hobi olahraga, terutama sepak bola.
“Sejak kecil hobinya main sepakbola yaitu semenjak SD. Dia jebolan SSB Penajam,” kata Nor Sofiana di Penajam.
Dia juga masuk sekolah SKOI berkat sepakbola dan tentunya membuat pihak keluarganya bangga. (myu)
Discussion about this post