KALAMANTHANA, Buntok – Banyaknya berita hoaks yang bertebaran di media sosial alias medsos akhir-akhir ini hendaknya jangan langsung ditelan mentah-mentah.
Terlalu cepat percaya dalam menanggapi berita yang tidak jelas jelas kebenarannya tersebut, tentunya bisa jadi memunculkan fitnah, terlebih jika berkaitan dengan isu SARA.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Barsel Eka Surya Thano, meminta agar masyarakat Barsel khususnya, selaku pengguna medsos untuk bersikap bijak dan cerdas dalam menggunakan kemajuan teknologi tersebut.
“Kalau ada berita-berita berseliweran di medsos itu ada baiknya kita saring dulu atau kita cek, beritanya benar atau hanya dibuat-buat, atau kalau bahasa anak sekarang berita hoaks,” kata Eka kepada KALAMANTHANA di Buntok, Selasa (29/8/2017).
Dijelaskannya, jangan sampai berita hoaks yang bersumber dari medsos tersebut disebar sedangkan kebenarannya saja masih belum jelas. Karena akan menimbulkan kepanikan di tengah masyarakat dan akhirnya mengganggu keamanan.
“Kita jangan mudah terprovokasi. Jadilah pengguna medsos yang cerdas. Medsos itu wadah untuk mengetahui informasi terkini, tapi di balik itu pun kita harus waspada dengan penyebaran informasi yang bersifat hoaks,” tegas Eka.
Ditambahkannya, apalagi untuk masyarakat Barsel di tengah kedamaian dan keamanan yang selalu terjaga seperti sekarang ini. Tentulah isu-isu yang sekiranya bisa memecah belah persatuan supaya disingkirkan.
“Jika memang ada terdapat isu-isu yang sekiranya meresahkan, segera dikomunikasikan dengan pihak berwajib atau kepolisian setempat,” tandas Eka sekaligus mengakhiri. (dgd)
Discussion about this post