KALAMANTHANA, Muara Teweh – Idul Adha 1438 H 2017 ini, Polres Barito Utara, Kalimantan Tengah melakukan pemotongan hewan kurban di halaman belakang Mapolres setempat. Kali ini pembagian hewan kurban tergolong paling besar dilakukan Polres Barut dengan jumlah 15 ekor sapi dan seekor kambing.
Kapolres Barut AKBP Tato Pamungkas Suyono bersama seluruh jajaran Polres setempat ikut berpartisipasi dalam melaksanakan Idul Kurban untuk saling berbagi dan merayakan kebersamaan dengan masyarakat Barut. Pemotongan hewan sejak pukul 06.00 WIB.
“Kita menyiapkan sapi dan kambing kurban untuk saling berbagi. Momen Idul Adha ini untuk mengingatkan kita agar selalu dapat berkurban dan berbagi kepada sesama. Idul Adha juga menjadikan momen kebersamaan dalam suka dan duka,” kata Tato di Muara Teweh, Sabtu (2/9/2017).
Selain di Mapolres Barut, pemotongan dan pembagian hewan kurban juga dilakukan di mushola dan masjid yang tersebar di Kelurahan Melayu, Lanjas, Jingah, dan Jambu, kota Muara Teweh. (mki/atr)
Discussion about this post