KALAMANTHANA, Penajam – Setelah di Kelurahan Petung, kini pemutaran film Pengkhianatan G30S/PKI di wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara bergeser ke Desa Bangun Mulya, Kecamatan Waru.
Pemutaran film tersebut di Bangun Mulya bakal dilakukan di lapangan sepak bola mulai pukul 20.30 Wita. Segala persiapan sudah dilakukan, baik oleh pemerintah desa maupun pengurus ormas.
Pejabat Kepala Desa Bangun Mulya, Gunawan, menyatakan soal pro-kontra pemutaran film tersebut adalah lumrah. Tapi, harus ada satu keputusan soal penayangan film sejarah ini. “Artinya, kalau sudah seperti ini, berarti sudah ada satu kesepakatan,” ujarnya.
Dia berharap dengan pemutaran kembali film ini bisa mengenang para pahlawan yang memperjuangkan Negara Kesatuan Republik Indonesia ini. “Mari ambil sisi positifnya saja. Ini buat anak-anak dan adik-adik kita. Rencana tayangan film Pengkhianatan G30S PKI ini gambaran para pejuang kita,” tambahnya.
Di tempat yang sama, Yuniarti, Kepala Sekolah SDN 004 Waru membenarkan mendapat undangan dari Koramil 0913-02 Kecamatan Waru. Yuniarti menanggapi positif dengan adanya penayangan kembali film-film sejarah.
Menurut Yuniarti mengenang sejarah itu penting, apa lagi berkaitan dengan para pahlawan. “Kalau bisa jangan hanya film Pengkhianatan G30S/PKI saja yang ditayangkan, film sejarah lainnya sepertinya perlu ditayangkan kembali,” ujarnya.
“Insya Allah siswa dan siswi akan nonton karena ini film sejarah. Kita perlu mengingat sejarah, kita perlu mengenang sejarah bangsa kita,” tambahnya. (lrd)
Discussion about this post