KALAMANTHANA, Sampit – Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) Kabupaten Kotawaringin Timur 2018 secara resmi diserahkan Bupati Supian Hadi kepada Ketua DPRD Jhon Krisli di ruang rapat utama paripurna DPRD di Sampit, Senin (9/10/2017).
Sidang paripurna ke-1 masa persidangan III tahun 2017 tentang RAPBD Murni TA 2018 ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Sidang paripurna itu dipimpin langsung Ketua DPRD Kotim, Jhon Krisli tersebut langsung dihadiri Bupati Kotim H. Supian Hadi selaku pimpinan eksekutif. Selain itu juga turut hadir Wakil Bupati M Taufiq Mukri, Plt Sekda Halikinnor, dan sejumlah kepala SOPD.
Dalam penyampaiaannya, Bupati Kotim Supian Hadi meminta supaya RPBD TA 2018 yang dirancang dan sesuai hasil KUPPAS yang disepakati bersama pada angka Rp1,4 triliun supaya dapat sesuai dengan kebutuhan di daerah dan sesuai dengan mekanisme hingga tidak bertentangan dengan praturan yang lebih tinggi.
Bupati Supian Hadi mengatakan bahwa pada RAPBD TA 2018 dapat adil dan transparan hingga adanya peran serta partisipasi masyarakat serta selesai tepat waktu hingga sesuai waktu yang telah ditetapkan.
“RAPBD TA 2018 supaya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat baik dari sisi, ekonomi, pendidikan, kesehatan serta infrastruktur,” pungkasnya. (Joe)
Discussion about this post