KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Warga Jalan Ahmad Yani, Kuala Kapuas, digegerkan oleh penemuan ular sanca sepanjang 2,5 meter pada Sabtu (14/10/2017) di rumah Badrun.
Keberadaan ular tersebut diketahui setelah memangsa sèekor ayam milik Badrun. Tak mau ambil risiko Badrun meminta bantuan kepada Balakar untuk mengevakuasinya.
Tak kurang dari satu jam tim Balakar berhasil mengevakuasi ular tersebut dan selanjutnya diserahkan ke BKSDA untuk dikarantina.
Pemilik rumah Badrun mengatakan dirinya mengetahui ada ular setelah di kandang ayamnya terdengar suara gaduh. Setelah dilihat ternyata ada seekor ular sanca yang memangsa ayam miliknya.
“Saya sangat kaget melihat seekor ular sanca berada di dalam kandang ayam saya. Karena saya takut dengan ular, saya minta bantuan pihak Balakar untuk mengevakuasinya,” papar Badrun di lokasi kejadian.
Badrun tidak menyagka jika di kandang ayam milik itu bersarang seekor ular sanca. “Pantas saja setiap hari ayam saya selalu berkurang,” ujarnya.
Terpisah personil Balakar Alfian yang ikut melakukan evakuasi ular tersebut mengatakan organisasi balakar merupakan organisasi bidang sosial kemanusiaan. Balakar siap memberikan bantuan kepada siapa saja yang memerlukan bantuan.
“Dalam pemberian bantuan kami tidak pandang bulu, siapapun dia pasti kami bantu jika diperlukan,” ujar Alfian. (nad)
Discussion about this post