KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Guna menyamakan presepsi, Dinas Kominfo Kabupaten Kapuas ikut ambil bagian dalam Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Bidang Komunikasi, Infomatika, Persandian dan Statistik se Kalteng Tahun 2017 di Palangka Raya, Rabu (25/10/2017).
Menurut Kepala Dinas Kominfo Kapuas, Nor Alamsyah, rapat yang berlangsung di Aula Bappeda Litbang Provinsi Kalteng, Kota Palangka Raya tersebut sangat penting untuk menyamakan persepsi guna menentukan langkah kedepan Kominfo.
Ada beberapa materi yang disampaikan narasumber dalam rapat ini. Pertama dari Kementerian Kominfo RI berbicara tentang sinergitas program dan kegiatan Kominfo Pusat dengan provinsi, kabupaten/kota di provinsi.
Narasumber kedua dari Tim Business Gooverment and Enterprize Service Telkom dengan materi pemantapan produk untuk internet desa. Ketiga dari Josua Sinambela tentang rancangan e-goverment Provinsi Kalteng. Keempat dari Kabid Humas Polda Kalten dengan materi penanganan masalah berita hoaks serta terkahir dari BPS Provinsi Kalteng tentang penguatan data statistik sektoral.
“Kita patut bersyukur karena pihak Kementerian Kominfo menyinggung pembangunan BTS serta sejumlah program prioritas yang dapat disinkronkan dengan program Diskominfosantik provinsi maupun kementerian dan badan terkait,” ungkap Nor Alamsyah.
Rapat Koordinasi Teknis Bidang Komunikasi, Infomatika, Persandian dan Statistik se Kalteng Tahun 2017 di Palangka Raya ini, juga dihadiri oleh Kepala Bappeda Kapuas, Yan Hendri Ale, dan Sekretaris Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kapuas, Teguh Yunianto. (is)
Discussion about this post