KALAMANTHANA, Sampit – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur, Jhon Krisli mendukung pengembangan Bandar Udara Haji Asan Sampit. Terlebih saat ini Sampit mulai berkembang sehingga diperlukan bandara yang lebih besar.
“Kami sangat mendukung bila bandara terus dikembangkan supaya bisa mendarat pesawat yang lebih besar. Selain memang kebutuhan, juga sudah selayaknya dikembangkan,” ujar Jhon di Sampit, Rabu (29/11/2017).
Saat ini bandara tersebut memiliki panjang landasan pacu 2.060 x 30 meter. “Sudah ada rencana dari Kementerian Perhubungan akan memperpanjang runway agar bisa didarati pesawat lebih besar,” katanya.
“Bila nantinya pesawat lebih besar bisa mendarat di Kota Sampit, itu akan sangat membantu terkait transportasi. Karena itu, dukungan masyarakat sangat diperlukan,” ungkapnya.
Sementara itu, seperti yang diberitakan sebelumnya Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur menargetkan pengembangan Bandara Haji Asan Sampit akan mulai dilaksanakan pada tahun 2018 mendatang dengan terfokus pembangunan memperpanjang landasan pacu.
“Kita menargetkan dalam jangka waktu dua tahun pembanggunan bisa selesai dengan menambah panjang landasan pacu,” kata Pelaksana Tugas Sekda Kotim Halikinnor belum lama ini.
Halikin menjelaskan pengembangan bandara saat ini memang sangat dibutuhkan untuk mempermudah akses wisata ke dalam daerah. Langkah mengembangkan bandara juga sebagai upaya untuk mempertahankan status kelas Bandara Haji Asan Sampit saat ini. (joe)
Discussion about this post