KALAMANTHANA, Samarinda – Cuitan Nabil Husein, Presiden Borneo FC, memunculkan teka-teki. Salah satu pemain terbaik dari klub yang baru saja selesai berkompetisi di Liga 2, bakal direkrut klubnya. Betulkah bintang Persebaya?
“One of the best player di Liga 2, akan menuju Borneo FC. Hari selasa akan dikenalkan,” cuitnya melalui akun Twitter @nabilhusein17.
Siapakah? Nabil masih menutup mulut. Hanya saja, dia mengakui bahwa Selasa (5/12/2017) dirinya akan memberikan kejutan terbaik bagi penggemar klub berjulukan Pesut Etam itu. Dia akan menandatangani kontrak sekaligus memperkenalkan pemain anyar di Jakarta.
“Beberapa pemain sudah deal. Saya mau tanda tangan pemain-pemain baru itu Selasa besok di Jakarta,” katanya.
Borneo FC baru saja melepas lima pemain andalannya. Karena itu, mereka harus mencari pemain baru untuk mengisi posisi tersebut. Borneo FC langsung bergerak cepat, tak mau tertinggal dibanding klub-klub lainnya.
“Baru sekarang kita umumkan karena saya cari tahu dulu tanggal berapa pemain-pemain selesai kontrak dengan klub sebelumnya, agar kita saling menghargai. Akan ada tujuh orang rencana hari Selasa diperkenalkan sesuai permintaan Coach Iwan (Setiawan),” imbuhnya.
Siapakah salah satu pemain terbaik yang bakal direkrut Borneo FC? Jika merujuk hasil Liga 2, pemain terbaik yang muncul dari kompetisi kasta kedua itu adalah Irfan Jaya, bintang Persebaya Surabaya. Irfan dinilai sebagai pilar yang sukses mengantarkan Persebaya promosi ke Liga 1 sekaligus meraih gelar juara di Liga 2.
Tapi, bisa pula bukan Irfan Jaya, melainkan nama-nama pemain lainnya. Bisa saja Muhammad Arfan, Suhandi, Dimas Sumantri, Mahardirga ‘Dirga’ Lasut, atau Rivaldo Bauwo. Nama terakhir adalah pencetak gol terbanyak di Liga 2, tapi bintang Kalteng Putra ini diinformasikan sudah berada dalam genggaman Arema FC.
Irfan Jaya, bukan tidak mungkin menjadi pemain yang diincar Borneo FC. Apalagi, Irfan memiliki kedekatan dengan pelatih Iwan Setiawan yang kini menukangi Borneo FC. Sebelumnya, di awal Liga 2, Iwan adalah juru taktik Persebaya Surabaya. (ik)
Discussion about this post