KALAMANTHANA, Penajam – Tanah longsor menghantam kawasan Jalan Mahoni, Kelurahan Maridan, Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara. Sekolah SMP ITCI PPU jadi korbannya.
Bencana longsor tersebut terjadi pada Selasa (5/12/2017). Dugaan sementara, penyebabnya adalah hujan dengan intensitas tinggi. Hujan juga disertai petir dan angin kencang yang terjadi sejak dinihari.
Kedalaman longsor mencapai 3 meter dengan panjang 27 meter. Longsor terjadi di kemiringan daerah yang mencapai 90 derajat.
Akibat longsor, sebuah bangunan siring sekolah yang dibangun memanfaatkan bantuan pemerintah, kini rusak berat. Tak hanya itu, dua ruang kelas di SMP ITCI Maridan berikut satu ruangan perpustakaan juga mengalami kerusakan.
Dalam rilisnya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Penajam Paser Utara mengingatkan warga tentang kemungkinan terjadinya longsor susulan. Jika itu terjadi, menurut BPBD, akan berdampak langsung pada bangunan sekolah.
BPBD sendiri telah melakukan peninjauan ke lokasi longsor dan berkoordinasi dengan pihak sekolah, termasuk Yayasan ITCI Kartika Utama yang memayungi sekolah tersebut. Pihak yayasan sementara menunggu kondisi hujan reda dan melihat situasi terlebih dulu apakah mungkin menggunakan alat berat mengingat kondisi tanah di sekitar lokasi labil dengan ruang yang sempit. (myu)
Discussion about this post