KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Sepanjang tahun 2017 Pemerintah Kabupaten Kapuas melalui Dinas Pertanian menyalurkan bantuan sebanyak 3.000 ekor ternak itik kepada masyarakat di sejumlah kecamatan di daerah setempat.
Menurut Kepala Bidang Peternakan Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas, Herry, anggaran bantuan ternak itik bersumber dari dana APBD Kapuas, dimana pada tahun 2017 melalui APBD murni telah disalurkan sebanyak 1.000 ekor. Selanjutnya pada anggaran belanja tambahan disalurkan sebanyak 2.000 ekor.
“Jenis ternak itik yang kita salurkan adalah jenis Itik Alabio dengan usia empat bulan. Jadi, dipelihara dua bulan saja sudah bisa bertelur, cuma tergantung perternak saja lagi bagaimana memeliharanya,” katanya di Kuala Kapuas, Rabu (6/12/2017).
Bantuan ribuan ternak itik tahun ini disalurkan Dinas Pertanian Kapuas kepada kelompok ternak di wilayah Kecamatan Kapuas Murung, Kecamatan Basarang, Kecamatan Tamban Catur, Kecamatan Mantangai dan Kecamatan Bataguh.
Pemberian bantuan hibah ternak itik ini, merupakan wujud dukungan dari Pemerintah Kabupaten Kapuas dalam pengembangan usaha peternakan di daerah setempat, terutama ternak itik.
Herry berharap kelompok ternak yang telah mendapatkan bantuan hibah ternak itik pada tahun ini kiranya dapat mengembangkannya dengan baik, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan. “Kalau dipelihara dengan baik dan dikembangkan tentu akan berdampak terhadap peningkatan kesejahteraan peternak,” pungkasnya. (is/adv)
Discussion about this post