KALAMANTHANA, Muara Teweh – Ribuan umat nasrani dari Kota Muara Teweh dan sekitarnya, hadir bersama di acara ibadah dan perayaan Natal Kerukunan Warga Ma’anyan(KWM), di Arena Terbuka Tiara Batara, Rabu (6/12/2017).
Ibadah dan Perayaan Natal yang menghadirkan artis Dayak Ma’anyan Raja Nakalelu dan Nona Huwae tersebut, lebih meriah lagi ketika memasuki perayaan, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Barito Utara, Sri Hidayati Nadalsyah hadir bersama undangan lainnya.
Selain dihadiri Sri Hidayati Nadalsyah, Natal Warga Ma’anyan yang dilayani oleh Pdt Mediorapano S. Nyambat, M.Th tersebut juga hadir undangan lainnya yaitu Wakil Bupati Barut Ompie Herbi, Dandim 1013 Muara Teweh Letkol Arh Abraham Kalelo, Kapolres AKBP Dostan Matheus Siregar, Kasi Intel Kejari Muara Teweh Bernard Purba serta undangan lainnya.
Ketua Panitia Pelaksana, Sugianto Panala Putra dalam laporannya menyampaikan, ibadah dan perayaan Natal dengan tema yaitu hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu (kolose 3:15). Dan sub tema “Hayu takam mira atei, mira pakat, nuju welum sanang sejahtera hang wuang Tuhan, nelang mendukung sukses ne Pilkada Kabupaten Barito Utara Tahun 2018.
Ibadah dan Perayaan kata Sugianto yang sehari hari menjabat Kepala Dinas Sos PMD tersebut, acara juga diisi oleh paduan suara warga Ma’anyan dan paduan suara anak. Juga tampil paduan suara dari KWDN, IKABA yang diselingi dengan pencabutan doorprize.
Sugianto Panala Putra juga menyampaikan ucapan terima kasih sebesar besarnya kepada Bupati Barito Utara, Nadalsyah atas bantuannya berupa penyediaan sound sistem dan fasilitas lainnya. “Saya juga ucapkan terima kasih kepada pengurus dan penasehat KWM, semua panitia dan pihak lain yang terlibat secara langsung maupun tidak langsung yang sudah membantu persiapan dan pelaksaan Natal KWM Muara Teweh dan sekitarnya,” ujarnya.
Sedangkan Ketua Umum Kerukunan Warga Ma’anyan (KWM), Suriawan Prihandi dalam sambutannya menjelaskan, kerukunan warga Ma’anyan Muara Teweh, merupakan kerukunan tertua yang ada di Muara Teweh didirikan pada tahun 1989. Pertama kali KWM merayakan Natal yaitu pada hari Minggu, 16 Desember 1990. “Jadi, Natal saat ini adalah Natal yang ke 28 kali,” jelasnya.
Suriawan selaku ketua umum KWM menyampaikan juga rasa terharu dan bangga kepada Sugianto Panala Putra beserta seluruh panitia pelaksana atas keberhasilan dan suksesnya pelaksanaan Natal.
Bupati Barut, Nadalsyah dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wakil Bupati Ompie Herbi, menyambut baik kegiatan perayaan Natal Warga Ma’anyan Kabupaten Barito Utara, dan berharap dapat tetap dilaksanakan di tahun-tahun akan datang.
Dan juga berharap, perayaan-perayaan Natal Tahun 2017 di Kabupaten Barito Utara dapat berjalan dalam suasana yang tenang, tenteram, aman dan damai. Agar menjadi bukti kerukunan hidup beragama di Kabupaten Barut yang dalam keberagamannya tetap dapat hidup berdampingan satu sama lain. (ss)
Discussion about this post