KALAMANTHANA, Sampit – Pembangunan di Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah dinilai belum merata, karena masih banyak usulan yang belum tertampung. Hal tersebut diakibatkan, APBD Kotim belum mencukupi.
Hal itu disampaikan oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur, Timur Parimus di Sampit, kemaren. “Kita pun mengakui pembangunan di Kotim belum merata, baik itu infrastruktur jalan ,jembatan maupun sarana dan prasarana pendidikan dan kesehatan,”ujarnya.
Ia juga menegaskan, bahwa manfaat dari pembangunan belum sepenuhnya merata ke seluruh pelosok desa. Sila ke lima Pancasila, keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, belum sepenuhnya terwujudkan.
“Kita sudah berjuang untuk rakyat kotim menampung semua usulan yang mereka usulkan saat reses, namun karena APBD kita masih minim masyarakat harap bersabar. Kita upayakan hal yang paling prioritas, selain itu juga DPRD hanya bageting, pelaksanaannya adalah pemerintah daerah. Harapan kami pihak pemkab kotim bisa melihat yang mana yang paling prirotas atau tidak,”ungkap Parimus.
Parimus berharap masyarakat kotim bisa menikmati jalan yang mulus, pendidikan yang berkualitas dan pelayanan kesehatan yang terjamin serta Gas ELPIJI yang bersubsidi serta penerangan listrik hingga ke desa desa.
“Kita ingin rakyat bisa menikmati gas elpiji bersubsidi sehingga bisa merasakan adanya kepedulian dari pemerintah oleh sebab itu mari kita semua mengawal semua program pemerintah ini untuk rakyat supaya masyarakat kotim bisa sejahtera .’’ tambah Parimus yang juga ketua DPC Demokrat Kotim ini (joe)
Discussion about this post