KALAMANTHANA, Muara Teweh – Politeknik Muara Teweh (Polimat) di Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah mewisuda 51 mahasiswa tahun akademik 2016/2017 di Muara Teweh, Selasa (19/12/2017). Acara ini dihadiri para pejabat teras Barut dan civitas akademika.
Direktur Polimat Noor Ideal mengatakan, institusinya melaksanakan wisuda 51 orang Ahli Madya yang terdiri dari Program Teknologi Pengolahan Hasil Perkebunan (TPHP) sebanyak tujuh orang, Teknik Pertambangan (TP) 12 orang, dan Manajemen Informatika (MI) sebanyak 32 orang.
Menurut Noor, keberadaan Polimat atas dukungan Pemkab Barut, DPRD, masyarakat, serta dukungan yang diberikan pemerintah provinsi,, sehingga upaya pengembangan Polimat baik berupa infrastruktur, sarana prasarana dan SDM berjalan baik.
Bupati Barut Nadalsyah mengatakan, sesuai dengan keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), Polimat telah terakreditasi baik secara institusi maupun program studi, sehingga ini membuktikan bahwa Polimat telah diakui negara sebagai penyelenggara pendidikan tinggi sesuai undang-undang maupun peraturan yang telah ditetapkan pemerintah.
Nadalsyah menambahkan, pendidikan merupakan salah satu faktor yang sangat menentukan dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), karena itu kewajiban pemerintah untuk secara terus-menerus meningkatkan pembangunan pendidikan, baik aspek kualitas, kuantitas, dan aspek pemerataan. “Pembangunan pendidikan, merupakan salah satu prioritas dan fokus rencana pembangunan daerah Kabupaten Barito Utara, hal ini selaras dengan apa yang tertuang dalam visi misi pemerintah daerah Kabupaten Barito Utara,” ujar Barut-1.(mki)
Discussion about this post