KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Tugu Adipura yang baru saja selesai dibangun di simpang lima atau biasa disebut Simpang Camuh Kota Kuala Kapuas, Kabupaten Kapuas, diresmikan Bupati Ben Brahim S Bahat pada Rabu (3/1/2018).
Ben mengatakan, dengan diresmikannya Tugu Adipura ini maka akan selalu mengingatkan semua untuk tetap berjuang mempertahankan agar Kota Kuala Kapuas tetap menjadi kota yang bersih.
“Saya harapkan dengan peresmian Tugu Adipura ini, akan selalu setiap saat mengingatkan kita untuk tetap berjuang mempertahankan agar kota ini tetap menjadi kota yang bersih, kota yang aman, dan kota yang rapi,” ujar Ben Brahim.
Dengan adanya Tugu Adipura di tengah-tengah persimpangan itu juga, lanjut Ben, maka image yang mengatakan bahwa simpang itu adalah Simpang Camuh menjadi berubah, menjadi Simpang Tugu Adipura.
“Sekarang simpang ini saya nyatakan tidak lagi Simpang Camuh, tetapi menjadi Simpang Tugu Adipura,” ucap orang nomor satu di lingkup Pemkab Kapuas ini.
Ditambahkan Ben, posisi Tugu Adipura di persimpangan Jalan Tambun Bungai – Pemuda-Tjilik Riwut sudah tepat. Karena, kata dia, di sini banyak orang lewat.
“Ketika orang lewat di simpang ini, maka akan melihat inilah Tugu Adipura, inilah Piala Adipura yang diperoleh dari kerja keras seluruh masyarakat Kabupaten Kapuas, bukan karena bupati, tetapi karena kebersamaan kita semua,” pungkasnya.
Hadir dalam peresmian Tugu Adipura Ketua DPRD Kapuas Algrin Gasan, Forkopimda, sejumlah kepala SOPD lingkup Pemkab Kapuas, serta pasukan kuning dan oranye. (is/adv)
Discussion about this post