KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Kepolisian Resort Kapuas, Jumat (5/1/2017), melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Mantap Praja Telabang dalam rangka Polri yang promoter siap mengamankan Pilkada Serentak 2018.
Apel gelar pasukan yang dipusatkan di depan Kantor Polsek Selat, Jalan Maluku Kuala Kapuas ini dipimpin langsung Kapolres AKBP Sachroni Anwar dan dihadiri Ketua DPRD Kapuas Algrin Gasan, Dandim 1011/Klk Letkol Inf Ahmad Syaiku serta undangan lainnya.
Kapolres Sachroni Anwar mengatakan, apel gelar pasukan ini dilaksanakan guna mengecek kesiapan personel dan kelengkapan sarana prasarana Polri beserta stake holder terkait sebelum pelaksanaan pengamanan Pemilukada Kabupaten Kapuas tahun 2018.
“Diharapkan semua perencanaan yang telah dipersiapkan dapat berjalan dengan oftimal dalam rangka mensukseskan pelaksanaan seluruh tahapan Pemilukada tahun ini,” katanya.
Karenanya, Sachroni menyampaikan agar anggotanya menyiapkan mental dan fisik yang dilandasi komitmen moral dan disiplin kerja yang tinggi dalam memberikan pelayananan yang optimal kepada masyarakat.
“Sehingga dapat menampilkan jati diri Polri sebagai sosok penolong, sahabat, pelayanan masyarakat serta penagak hukum yang jujur, adil, transparan dan akuntabel,” ujarnya.
Petakan setiap kerawanan tahapan Pilkada Kabupaten Kapuas 2018, serta lakukan diteksi dini dengan mengoptimalkan fungsi intelijen, didukung Babinkambtimas guna mengetahui dinamika dan dan fenomena yang berkembang di masyarakat.
“Dengan demikian setiap permasalahan yang berpotensi menganggu jalannya Pilkada Kapuas dapat diantisipasi sedini mungkin dan tidak berdampak luas,” terang Sachroni. (is/adv)
Discussion about this post