KALAMANTHANA,Kuala Pembuang – PDI Perjuangan menyerahkan rekomendasi maju di Pilkada Seruyan 2018 kepada pasangan Yulhaidir-Iswanti. Uhai pun mengajak warga Seruyan ramai-ramai mengiringi mereka mendaftar ke KPUD Seruyan pada 11 Januari mendatang.
Secara resmi, rekomendasi Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk pasangan Suara Hati (Yulhaidir-Iswanti) pada Pilkada Seruyan 27 Juni 2018, diserahkan Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Tengah, R. Atu Narang di Palangka Raya, Sabtu (6/1).
Yulhaidir kepada KALAMANTHANA membenarkan pihaknya sudah menerima rekomendasi dari PDIP. Menurutnya, rekomendasi itu adalah suatu bentuk kepercayaan partai bagi pasangan Yulhaidir-Iswanti. Sambil berterima kasih, dia meyakini bisa mengemban amanah untuk mensejahterakan masyarakat Seruyan.
“Kami mohon dukungan kepada masyarakat Seruyan dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pengurus DPP, DPD, DPC dan ranting PDI Perjuangan ,” ucapnya.
Untuk itu, dia pun mengundang masyararakat Seruyan untuk dapat menyaksikan dan memberikan support kepada pasangan Yulhaidir-Iswanti untuk melakukan pendaftaran pasangan calon ke KPUD Kabupaten Seruyan.
“Kami akan melakukan pendaftaran ke KPUD Kabupaten Seruyan pada hari selasa 9 Januari 2018,” ucapnya. (joe).
Discussion about this post