KALAMANTHANA, Muara Teweh – Menjelang dimulainya tahapan kampanye Pilkada 2018, Kapolres Barito Utara AKBP Dostan Matheus Siregar berpesan agar seluruh masyarakat membantu polisi dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Prinsipnya, daerah ini tetap aman, walaupun masyarakat berbeda pilihan.
Dostan berharap semua komponen bersama-sama menjaga kamtibmas termasuk menangkal isu-isu sara. “Kita boleh berbeda pilihan, tetapi suasana aman harus terus dijaga. Jika ada isu negatif, sara, dan ujaran kebencian agar segera menginformasikan kepada pihak kepolisian,” ujarnya dalam kunjungan ke beberapa polsek sekaligus tatap muka dengan tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan tokoh adat, kemarin.
Selain itu, perwira penyandang dua melati ini meminta masyarakat segera menginformasikan kepada pihak kepolisian apabila ada penyalahgunaan narkoba di wilayah hukum masing-masing, termasuk pula peran Polri dalam pembangunan desa sebagai pendamping dan pengawas dalam pengelolaan dana desa.
Keterlibatan Polri, sambung Dostan, sebagai upaya preventif supaya tidak terjadi penyimpangan dan penyelewengan dana desa. “Penggunaan ADD dan DD harus tepat supaya tidak terjadi penyelewengan dalam menggunakan anggaran tersebut,” katanya. (mel)
Discussion about this post